Rabu, 29 Februari 2012

Internet Menyehatkan Pelajar Indonesia

Pengaruh kemajuan teknologi terhadap pelajar harus diakui melebihi apa pun, bahkan lembaga keluarga maupun lembaga pendidikan. Meskipun banyak kasus yang menimpa pelajar yang menunjukkan penyalahgunaan kemajuan teknologi komunikasi sehingga membawa dampak terburuk bagi tingkah laku pelajar dalam lembaga pendidikan (sekolah).

Memang dengan kecanggihan teknologi, kini prosedur berinteraksi tidak harus face to face atau kontak langsung. Berinteraksi eksklusif maupun kolektif seiring perkembangan zaman mulai difasilitasi oleh gadget yang mudah dan murah. Mau sekedar bergosip, tertawa, menangis, berdiskusi, jatuh cinta, bahkan loe-gue end (putus cinta) bisa saja terjadi meskipun tanpa melalui kontak langsung.

Fenomenanya sudah sampai pada tahapan menjadi sistem budaya. Kalangan pelajar memang memiliki ketergantungan kuat terhadap internet, terutama sebagai sarana tampil di dunia maya. Bagi sebagian besar kalangan pelajar, berselancar di dunia maya sangat penting, disamping berinteraksi dengan lingkungan sekitar yang riil. Menjadi populer dan sempurna di dunia maya adalah prioritas, selain tentunya diimbangi berkompetisi dan berorganisasi secara nyata.

Keniscayaannya, teknologi semakin mendekatkan kesadaran pelajar akan pentingnya budaya literatif. Budaya literatif adalah nuansa antusiasisme membaca dan kemampuan menuangkan ide baru dalam bentuk tulisan ilmiah. Membaca adalah aktivitas penting untuk dilakukan siapapun terutama oleh kalangan pelajar. Karena pelajar adalah generasi yang memikul tanggung jawab besar sebagai penentu arah kemajuan bangsa dan bertanggung jawab terhadap nasib yang menimpa masyarakat luas. Membaca berita, artikel, esai, karya sastra, buku melalui internet kini adalah kewajaran, seiring kemajuan teknologi dan akses internet yang mudah sekali dinikmati oleh seluruh rakyat Indonesia pada umumnya.

Semoga dengan banyak membaca, pengetahuan akan semakin luas dan akan memacu pelajar untuk lebih kreatif, inovatif. Selain itu budaya literatif akan membentuk karakter yang lebih matang dan kontempelatif. Menghalangi dan melarang para pelajar tidak menyentuh gadget canggih dengan alasan untuk mencegah akibat-akibat buruknya bukanlah pemecahan jangka panjang, justru sebaliknya hal tersebut tergolong pemasungan. Lebih rasional jika kalangan pendidik bersedia terjun langsung memantau perkembangan kalangan siswa dalam kaitannya dengan kemajuan teknologi. Misalnya, sekolah menyediakan pelanyanan dan memperbolehkan penggunaan internet, namun memblokir situs yang dapat merusak iklim akademis. Pendidik dan siswa bergabung dalam jejaring sosial, sehingga bisa lebih intens dalam berdikusi persoalan seputar pelajaran, cara lainnya yaitu membiasakan menyelesaikan tugas sekolah dan mengirimnya melalui email.

Tugas yang dikirim melalui pesan elektronik memiliki beberapa kelebihan, selain lebih modern, efektif waktu, juga akan menghemat kertas. Penghematan kertas sangat penting mengingat ancaman global warming. Dengan metode dan cara pandang demikian mudah-mudahan ada  kemajuan di kalangan pelajar dalam menghadapi kemajuan teknologi. Kemajuan teknologi adalah tantangan dan ujian bagi kita semua. ****


Ratih Indri Hapsari; Mengajar di SMA Kertanegara Kediri & SMK Bhakti Indonesia Medika Kediri; Pengamat pop culture; (menetap di: kipas_hapsari@yahoo.com)
*Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba Blog Writing Competition: Eksis Dengan Internet yang diselenggarakan oleh Dunia Axis (http://duniaaxis.co.id/)

Minggu, 19 Februari 2012

Menjemput Manusia Kecil

Tentang berita anak kecil..belum belasan tahun. Tapi dia punya ide dan melakukan penusukan terhadap temannya sendiri. Penyebabnya ha-pe. . Yah! Penyebabnya telpon genggam.Ironi. Dan setiap pertemuanku dengan anak2ku..aku semakin ngeri tehadap kenyataan di sekitarku. Anak-anak sekarang: lebih penting membawa HP daripada membawa otak. Ketika membawa HP, keliatannya seringkali mereka seperti tidak membawa otak kreatif. Oooooohhh! Tak bisakah manusia manusia kecil yang lucu dan enerjik itu sekaligus membawa otak dan HP???? Tak bisakah??? Seharusnya bisa.